Skip to main content
Menu

Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Google Adsense

Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Google Adsense

Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Adsense - Memiliki blog yang bisa menghasilkan uang sangat didambakan oleh semua blogger dan satu-satunya yang sampai saat ini sering menjadi pengharapan dalam menghasilkan uang

Daftar isi
Baca Juga
Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Adsense - Memiliki blog yang bisa menghasilkan uang sangat didambakan oleh semua blogger dan satu-satunya yang sampai saat ini sering menjadi pengharapan dalam menghasilkan uang menggunakan blog adalah mendaftarkan blog ke layanan pay per click atau dibayar jika ada yang ngklik, dan salah satunya yang paling digemari yaitu Google Adsense. Mendaftarkan blog ke Google Adsense berarti menjadi salah satu publisher atau penayang dari berbagai jenis iklan yang akan ditampilkan kedalam blog dan tentunya harus memenuhi syarat yang telah ditetapkan untuk diterima sebagai publisher Google Adsense.

Apa itu Google Adsense?
Saat ini semua orang yang memiliki blog ataupun video di YouTube sudah mengetahui tentang Google Adsense ini. AdSense adalah salah satu produk layanan yang memberikan peluang kepada pemilik blog atau website untuk ikuti serta dalam program kerjasama periklanan melalui media Internet yang disediakan oleh Google. Google AdSense menyediakan cara bagi pemilik situs web atau blog untuk mendapatkan uang dari konten yang mereka buat di blog atau web masing-masing.

Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Google Adsense
Cara kerja AdSense adalah dengan mencocokkan iklan teks atau bergambar dengan konten yang ada didalam blog atau situs Anda serta sesuai dengan datangnya pengunjung. Iklan yang ditampilkan dalam blog merupakan iklan yang berasal dari pengiklan yang menggunakan produk Google yang lainnya yaitu Google Ads atau kalau dulu lebih dikenal sebagai Google Adwords. Pengiklan menggunakan Google Ads ini untuk mempromosikan produk mereka dan mereka membayar sejumlah uang untuk berpromosi tersebut. Lalu bagaimana seorang blogger mendapatkan uang dari iklan yang ada di blognya tersebut?

Blogger yang mendaftar menjadi penayang iklan adsense tersebut disebut sebagai publisher, setiap iklan yang tampil didalam tidak akan menghasilkan apa-apa jika tidak ada yang mengakses iklan tersebut. Setiap iklan yang di akses memiliki nilai atau jumlah harga yang berbeda tergantung dari pemasang iklan atau advertiser di Google Ads. Agar jumlah yang didapat selalu tinggi maka salah satu cara yang sangat dianjurkan membuat konten atau artikel yang bermutu dan memiliki nilai lebih. Dan syarat utama selain menyediakan konten, dilarang mengakses sendiri seluruh iklan yang tampil didalam blog karena akan berujung akun adsense Anda akan dihentikan untuk selamanya.

Bagaimana Cara Agar Blog Baru Diterima Google Andsense?
Saat ini bisa dikatakan tidak mudah untuk mendaftar sebagai publisher adsense karena adanya aturan yang selalu berubah dari Google. Aturan ini dibuat untuk melindungi hak-hak advertiser agar iklan mereka benar-benar tertarget. Selain itu, kelayakan dari sebuah blog beserta isinya menjadi peranan penting diterima atau tidaknya sebuah blog. Bahkan trafik blog atau banyaknya jumlah pengunjung blog menjadi salah satu faktor utama diterima sebagai publisher adnsense.

Meskipun untuk mendaftar menjadi publisher adsense sangat sulit menurut kami, namun masih banyak teman-teman blogger yang "ngotot" dan berjuang dengan keras agar bisa menjadi penayang iklan dari program Google Adsense tersebut. Banyak yang beranggapan termasuk kami sendiri kalau ngblog tanpa adanya iklan adsense terasa kurang, padahal adsense bukanlah satu-satunya yang bisa memberikan hasil untuk blog. Masih ada cara termudah yang bisa dilakukan misalnya menjual produk-produk affiliate atau produk-produk sendiri.

Apalagi jika sudah diterima sebagai publisher adsense, untuk menghasilkan pun bukan masalah yang mudah karena masih ada ketentuan dari setiap penghasilan yang bisa diterima oleh publisher. Untuk menghasilkan juga butuh trafik blog yang banyak, jika tidak maka bisa dipastikan akan butuh waktu berbulan-bulan untuk menikmati hasilnya. Jadi tidak serta merta ketika sudah diterima sebagai publisher, blog yang menayangkan iklan tersebut langsung menghasilkan tapi masih butuh cara lain lagi. Lalu bagaimana caranya agar bisa diterima sebagai publisher Google Adsense?

Tips Tambahan Agar Blog Baru Diterima Google Adsense

Cara yang kami sampaikan ini merupakan cara yang kami dapatkan dengan cara mengamati blog-blog yang didalamnya sudah terdapat iklan adsense, kami ambil kesimpulan tersendiri dan kami coba praktekkan pada blog ini untuk didaftarkan menjadi publisher adsense. Selain dari proses mengamati tersebut, tips agar blog baru diterima Google Adsense ini juga merupakan tips lama yang memang menjadi syarat utama agar bisa diterima oleh Adsense.

Sebelumnya kami informasikan, blog yang kami gunakan untuk mendaftar Google Adsense adalah blog Digital Poin ini. Dan merupakan blog baru yang masih belum berumur 2 bulan saat di terima sebagai publisher Adsense. Blog ini kami buat pada tanggal 19-12-2018, daftarkan ke Google Adsense pada tanggal 14 Januari 2019 dan diterima pada tanggal 13 Februari 2019 dengan jumlah artikel 48. Pada saat melakukan pendaftaran awal, memang ada pemberitahuan dari Adsense bahwa konten blog belum memadai. Dengan adanya email tersebut kami coba buat artikel lagi karena pada pendaftaran pertama jumlah artikel hanya 20an. Dan barulah kemarin pada tanggal 13 Februari 2019 ada pemberitahuan melalui email kalau blog Digital Poin siap menanyangkan iklan

Tips Agar Blog Baru Diterima Google Adsense

Senang sekaligus ada tanggung jawab untuk selalu melakukan update konten yang semoga selalu bermanfaat bagi teman-teman blogger ini. Nah jika teman-teman ingin mendaftarkan blog ke adsense, berikut tips dari kami:

1. Gunakan Domain dan Logo
Gunakan domain pada blog yang akan didaftarkan ke adsense. Dengan menggunakan domain akan menambah kepercayaan pihak tim adsense untuk menerima blog sebagai publisher. Selain itu pasang juga logo blog. Logo blog setidaknya dipasang di halaman About dan dipasang sebagai favicon.

2. Halaman Blog
Pasang halaman blog seperti halaman About, Contact, Privacy Policy, Disclaimer dan Sitemap. Untuk halaman provacy dan disclaimer gunakan kata-kata tersendiri, meskipun menggunakan generator pastikan untuk mengganti kalimat yang digunakan yang menyesuaikan dengan keberadaan blog. Jangan langsung menggunakan konten generator karena konten generator sudah banyak digunakan blog yang lainnya hanya link yang terdapat didalamnya yang membedakan. Hal ini dilakukan agar tidak muncul dupliklat konten.

Baca Juga Cara Membuat Halaman About Blog Di Halaman Statis

3. Widget Blog
Penggunaan widget atau kolom pada sisi kanan atau sidebar tidak boleh berlebihan, gunakan widget yang sekiranya memang dibutuhkan. Saat mendaftarkan blog Digital Poin ini, widget yang ada di sidebar adalah widget yang sama saat dilakukan mendaftarkan blog ke adsense yaitu widget Mengenai saya, Popular pos, Labels, Form subscribe, Arsip blog dan Blog follower.

Widget-widget ini kami dapatkan dari membandingkan dengan blog-blog lama dan blog baru, kebanyakan blog-blog baru yang sudah memiliki adsense memasang widget-widget tersebut sedangkan untuk blog lama sudah tidak memasang widget tersebut.

4. Broken Link
Sebelum mendaftarkan blog ke adsense, cek terlebih dulu adanya broken link atau link-link yang tidak bisa di akses. Link-link ini tidak hanya berasal dari link-link HTML tapi ada link didalam script juga di cek. Saat review pertama, kami coba cek adanya link yang tidak bisa di akses menggunakan Google Webmaster dan Siteliner, ternyata ditemukan link 303 dan 404 yang berada di script artikel terbaru yang sebelumnya dipasang dibagian sidebar blog ini. Perbaiki dulu link rusak atau yang tidak bisa di akses tersebut.

Link-link rusak yang biasanya ada di blog-blog baru yang akan didaftarkan adalah link yang tidak lengkap seperti pemasangan link HTML yaitu <a href='#'>Menu</a>. Link jenis ini adalah link mati meskipun masih bisa di akses namun navigasinya tidak jelas.

5. Content Is KING
Karena tergiur dengan beberapa hasil dari blog adsense banyak sekali blogger-blogger pemula yang langsung membuat blog namun mengisi blog dengan artikel copypaste atau tidak copypaste namun menggunakan artikel spinner untuk mengubah struktur artikel agar menjadi lebih unik katanya. Benarkah uni? Tidak ada tool spiner khususnya yang berbahasa Indonesia yang bisa membuat artikel lain menjadi artikel baru yang unik. Mungkin unik disini yang mereka maksud adalah hasil dari artikel spinner tidak menggunakan ejaan bahasa yang baik dan benar.

Jika ingin melakukan copypaste akan kami jelaskan pada artikel berikutnya cara melakukan copypaste yang unik tanpa perlu menggunakan tool spinner.

Syarat mutlak jika blog ingin didaftarkan menjadi publisher adsense adalah menulislah artikel dengan gaya sendiri dengan bahasa sendiri namun tetap menggunakan bahasa yang baik dan benar. Boleh menggunakan bahasa slank namun jangan terlalu banyak, 1 - 2 masih bisa dimaklumi. Selain itu perhatikan jumlah karakter artikel yang ada ditulis, pastikan menulis artikel paling tidak dengan jumlah 700 kata lebih dan kalau bisa 1000 kata.

Baca Juga Cara Membuat Artikel Blog, Memasang Gambar dan Video

6. Duplicate Content
Setiap blog pasti memiliki duplicate content sekalipun konten atau artikel-artikel yang ditulis merupakan hasil tulisan tersendiri dan beranggapan kalau semua artikel tidak akan ada yang sama dengan artikel yang lainnya. Tidak dengan Google, mereka lebih pintar. Jadi pastikan untuk mengetahui berapa persentase duplikat konten yang ada didalam blog Anda. Untuk mengetahuinya gunakan layanan dari siteliner.com

7. Sosial Media
Salah satu yang membuat blog menjadi lebih terkenal adalah adanya link halaman sosial media yang dimiliki oleh blog tersebut. Biasanya sosial media yang terpasang adalah Facebook, Twitter dan Instagram. Untuk Google Plus lebih baik dihapus saja karena media ini sudah tidak ada. Selain itu ada juga yang menambahkan web-web besar yang link diletakkan dibagian sidebar kanan bawah. Peletakkan link web besar ini dimaksudkan kalau blog bisa dikatakan sebagai sumber referensi dari blog-blog besar tersebut.

Bagaimana dengan visitor blog? Sepertinya tim Adsense tidak terlalu mementingkan banyak visitor untuk diterima sebagai publisher mereka. Blog ini masih sedikit sekali visitornya dan rata-rata visitor yang ada adalah dari teman-teman blogger sendiri yang saling berkunjung ke blog ini dan admin blog ini berkunjung balik ke blog mereka, istilah blogwalking. Namun jika blog sudah diterima adsense, pastikan untuk meningkatkan jumlah visitor dengan cara yang lain, khususnya dari search engine.

Silahkan dicoba tips tambahan untuk blog baru yang akan didaftarkan untuk menjadi publisher adsense. Sengaja kami menulis tips tambahan ini karena terkadang ada blog-blog yang ykatanya ala kadarnya diterima adsense, namun memiliki blog atau web dengan struktur lengkap akan membuat blog tersebut lebih dipercaya oleh pengunjung blog, baik sebagai media untuk mendapatkan informasi atau sebagai media referensi. Dan pastinya 7 tips tambahan agar blog baru diterima Google Adsense yang telah kami jelaskan diatas adalah cara yang telah kami lakukan. Dan semuanya ada di blog ini.