Skip to main content
Menu

Domain Generator - Cara Mudah Menemukan Nama & Alamat Domain

Domain Generator - Cara Mudah Menemukan Nama & Alamat Domain

Domain Generator - Cara Mudah Menemukan Nama & Alamat Domain - Saat memulai untuk membuat sebuah blog, hal pertama yang akan Anda pikirkan adalah nama domain yang akan digunakan

Daftar isi
Baca Juga
Domain Generator - Cara Mudah Menemukan Nama & Alamat Domain - Saat memulai untuk membuat sebuah blog, hal pertama yang akan Anda pikirkan adalah nama domain yang akan digunakan. Terlihat mudah namun sebenarnya sangat sulit untuk memilih nama domain yang tepat, yang unik, mudah diingat, memiliki makna atau arti khusus sesuai dengan topik blog dan sebagainya. Jika masalah pemilihan nama domain ini menjadi kendala awal dalam pembuatan blog, maka pada artikel ini kami akan memberikan cara mudah menemukan nama dan alamat domain sesuai dengan yang Anda inginkan.

Apa itu Domain Generator?
Domain Generator adalah alat yang dapat membantu Anda menemukan nama domain yang unik dan bagus. Dengan tools ini Anda bisa menemukan banyak nama-nama domain yang lengkap dengan alamat domainnya. Namun sebelum menggunakan domain generator, alangkah baiknya untuk memperhatikan beberapa hal berikut ini dalam memilih dan menggunakan domain.

Domain Generator - Cara Mudah Menemukan Nama & Alamat Domain
Nama domain adalah alamat blog Anda di internet. Inilah yang diketik orang untuk mengunjungi blog Anda (seperti google.com atau digitalpoin.com). Untuk itu, sebelum menggunakan generator domain ini perhatikan beberapa kriteria berikut ini:
  1. Pilih ekstensi .com, jika tidak tersedia gunakan ektensi domain lokal yaitu .id
  2. Mudah diucapkan
  3. Buat sesingkat mungkin
  4. Gunakan kata kunci
  5. Hindari tanda hubung atau tanda baca dan angka
  6. Jangan melanggar merek dagang orang lain
Cara Menggunakan Domain Generator
Untuk menggunakan tool ini caranya sangat mudah, cukup ketikan kata kunci yang mewakili nama domain dari blog yang akan Anda buat. Misalnya blog Anda akan membahas tentang Sepatu. Langsung saja ketikan Sepatu, maka akan muncul banyak nama domain dengan sktensi .com. Jika hasil yang ditampilkan belum memuaskan Anda, bisa gunakan kata kunci turunan dari kata kunci utama, misalkan Grosir Sepatu, Sepatu Murah, Sepatu Original, Sepatu Asli dan sebagainya.

Layanan Domain Generator
Dibawah ini adalah beberapa layanan domain generator yang bisa digunakan untuk menemukan nama dan alamat domain pilihan Anda. Layanan ini bebas digunakan dan gratis:

1. Nameboy
Nameboy bisa di akses di www.nameboy.com. Layanan ini dapat dapat membuat nama yang cocok untuk blog Anda, berdasarkan kata kunci. Layanan ini menghasilkan banyak pilihan namun dari semua hasil tersebut ada nama dan alamat domain yang bisa digunakan dan unik.

2. DomainWheel
Domain Wheel bisa diakses di www.domainwheel.com. Layanan ini menampilkan banyak nama domain yang ditampilkan. Untuk menggunakan layanan ini cukup dengan mengetikan nama sesuai produk atau topik dalam blog Anda.

3. Wordoid
Layanan ini bisa diakses di www.wordoid.com. Dengan menggunakan layanan ini Anda bisa memilih nama domain sampai dengan 15 huruf. Dengan layanan ini Anda juga bisa memilih dan menggunakan lebih dari satu bahasa, lokasi, dan kata kunci.

Untuk penggunaan awal, layanan Wordoid ini bisa digunakan secara gratis tapi untuk penggunaan kedua dan selanjutnya, Anda harus melakukan pendaftaran disana.

4. Panabee
www.panabee.com bisa Anda gunakan untuk mencari domain yang sesuai dengan kebutuhan. Cara penggunaannya pun hampir sama dengan layanan yang lain.

5. Instant Domain Search
Instant Domain Search adalah alat pencarian domain instan yang super cepat. Hasil yang ditampilkan saat Anda mengetikan nama domain yang ingin dicari. Layanan ini menampilkan variasi dan kombinasi yang berbeda saat Anda mengetik. Layanan ini menampilkan kata otomatis yang akan digunakan, seperti halnya pada saat Anda mengetikan pesan di ponsel yang langsung keluar kata prediksinya. Untuk menggunakan layanan ini bisa diakses di www.instantdomainsearch.com

Dari kelima layanan domain generator diatas, sebenarnya masih banyak layanan yang lainnya yang bisa digunakan dan Anda bisa mencarinya di di Google. Namun sebagai catatan jika Anda menggunakan layanan domain name generator ini tetap perhatikan nama dan topik blog yang akan dijadikan konten, karena seperti yang telah kami sebutkan relevansi atau kesesuaian nama dan konten harus tetap diperhatikan. Semoga bermanfaat.