Skip to main content
Menu

Perbedaan Tabungan dan Investasi yang Harus Kamu Ketahui

Perbedaan Tabungan dan Investasi yang Harus Kamu Ketahui

Banyak orang yang masih belum mengetahui perbedaan tabungan dan investasi, bahkan banyak yang mengatakan kalau tabungan dan investasi adalah sama

Daftar isi
Baca Juga

Banyak orang yang masih belum mengetahui perbedaan tabungan dan investasi, bahkan banyak yang mengatakan kalau tabungan dan investasi adalah sama. Padahal pada kenyataannya kedua kegiatan ini adalah berbeda. Tabungan adalah menyimpan sebagian dari hasil pendapatan yang diperoleh yang digunakan untuk masa yang akan datang. Sedangkan Investasi adalah segala aktivitas atau usaha yang lebih menekankan pada nilai tambah dari aset yang dimiliki.

Kami contohkan, untuk tabungan kita menyimpan uang di bank dengan harapan bisa digunakan untuk kebutuhan yang akan datang. Untuk nilai tambah, sebenarnya tabungan tidak ada nilai tambah misalnya bunga. Tidak ada bunga yang terhitung dalam prosentase dari setiap uang yang tersimpan di bank, semuanya utuh seperti sedia kala.

Perbedaan Tabungan dan Investasi yang Harus Kamu Ketahui

Malahan jika menyimpan uang di bank, uang yang tersimpan tersebut yang sebenarnya mendapatkan potongan dari bank. Misalnya kita menyimpan uang sebesar Rp 1.000.000., ketika kita akan mengambilnya baik itu melalui bank atau ATM, kita tidak bisa mengambil utuh uang kita, kita hanya bisa mengambil uang Rp 950.000 saja.

Sedangkan jika kita beranggapan ada bunga keuntungan dari setiap tabungan yang tersimpan di bank, itu hanyalah cara kerja sebuah bank saja dalam menghasilkan keuntungan dari nasabahnya. Bagaimana dengan investasi?

Investasi bisa berupa uang dalam bentuk saham, berupa tanah, bangunan, emas dan sebagainya. Dengan melakukan investasi, ada tujuan dimasa depan ada nilai tambah yang dihasilkan. Misalnya investasi tanah. Kita membeli tanah dengan harga Rp 200 juta dan dalam beberapa tahun harga tanah tersebut bisa meningkat menjadi lebih mahal.

Begitu juga dengan investasi uang dalam bentuk saham. Dengan uang yang kita miliki, kita bisa membeli saham pada perusahaan tertentu. Dalam beberapa periode, diharapkan ada keuntungan yang kita dapatkan dari saham yang kita miliki diperusahaan tersebut.

Jadi, tabungan adalah hanya sekedar untuk menyimpan uang atau harta benda lainnya. Bagaimana dengan menabung emas atau menyimpan uang dollar? Sama saja, tidak ada hasil yang kita dapatkan dari menabung kedua benda tersebut.

Hasil yang didapatkan adalah saat kita memilikinya kembali, bukan saat menabung. Sedangkan untuk investasi lebih mengarah untuk mendapatkan hasil atau untung meskipun ada resiko kerugian didalamnya.

Sebenarnya masih banyak perbedaan tabungan dan investasi yang bisa dibahas, namun penjelasan diatas sudah cukup memberikan penjelasan tentang perbedaan keduanya.

Sebaiknya Menabung atau Investasi?

Menabung dan investasi sebenarnya bagus mana? Untuk memilih keduanya itu tergantung tujuan keuangan anda. Saat menabung ada tujuan untuk berjaga-jaga akan masalah keuangan dimasa yang akan datang.

Dengan menabung, tidak ada nilai yang akan hilang, dalam artian kamu tidak akan pernah merugi dalam menabung. Sedangkan nilai untungnya adalah bisa memanfaatkan uang yang di tabung tersebut dimasa yang akan datang.

Namun jika kamu ingin meningkatkan aset atau harta benda kamu, baik itu berupa uang atau benda. Kamu bisa melakukan investasi, baik dari jumlah uang yang kamu miliki, kamu bisa melakukan investasi yaitu dengan membeli saham.

Dengan memiliki saham maka ada aset yang tersimpan yang bisa memberikan hasil bagi kamu dimasa yang akan datang. Namun juga ada syarat dan ketentuan yang harus kamu ketahui dalam melakukan investasi, apapun jenis investasi yang kamu lakukan.

Jadi perbedaan tabungan dan investasi yang perlu diperhatikan adalah menentukan waktu yang tepat untuk menabung dan melakukan investasi. Namun yang harus dilakukan pertama kali adalah lebih baik menabung. Karena menabung tidak perlu membutuhkan uang banyak.

Berbeda dengan investasi. Namun jika kamu memiliki banyak uang atau aset lainnya, investasi bisa dilakukan berbarengan dengan menabung. Semoga bermanfaat.